PRESS RELEASE PELATIHAN PENYUSUNAN PROPOSAL PENELITIAN DAN ARTIKEL ILMIAH (P4AI) 2022

 


PRESS RELEASE KEGIATAN MANAJEMEN

PELATIHAN PENYUSUNAN PROPOSAL PENELITIAN 

DAN ARTIKEL ILMIAH ( P4AI ) 2022


Pelatihan Penyusunan Proposal Penelitian dan Artikel Ilmiah (P4AI) merupakan salah satu program kerja Himpunan Mahasiswa Manajemen untuk membantu mahasiswa Program Studi Manajemen Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana dalam memahami penulisan Proposal Penelitian dan Artikel Ilmiah secara baik dan benar. Kegiatan P4AI 2022 telah dilaksanakan pada tanggal 21 & 22 Mei 2022 secara daring melalui aplikasi Cisco Webex Meetings dengan jumlah peserta sebanyak 180 orang yang terdiri dari Mahasiswa Semester 6 sebanyak 172 orang dan Mahasiswa Berprestasi sebanyak 8 orang.

Pada tahun ini, P4AI 2022 mengusung tema “Aktualisasi Mahasiswa Melalui Tulisan Ilmiah dalam Mewujudkan Perekonomian Berbasis Digital di Era Society 5.0” guna mempersiapkan mahasiswa Program Studi Manajemen dalam meningkatkan profesionalitas serta kreativitas melalui karya tulis ilmiah sehingga mampu bersaing dalam mewujudkan perekonomian berbasis digital. Kegiatan ini dilaksanakan selama dua hari dan terbagi ke beberapa sesi. Pada hari pertama, Sabtu, 21 Mei 2022 acara diawali dengan Laporan dari Ni Kadek Kenny Jesica selaku Ketua Panitia, kemudian sambutan dari Kadek Bagus Krishna Dwipayana selaku Ketua Himpunan Mahasiswa Manajemen 2022, dan dilanjutkan dengan sambutan oleh Bapak Dr. I Gde Kajeng Baskara, S.E., M.M., Ak. selaku Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Informasi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana yang sekaligus membuka acara. Kemudian kegiatan dilanjutkan dengan sesi Pelatihan Penyusunan Proposal

        Penelitian pada masing-masing peminatan yang dibawakan oleh beberapa dosen pembicara yakni Ibu Prof. Dr. Ni Nyoman Kerti Yasa, S.E., M.S. pada peminatan Pemasaran, Ibu Prof. Dr. Ni Luh Putu Wiagustini, S.E., M.Si. pada peminatan Keuangan, Ibu Dr. Dra. I Gusti Ayu Manuati Dewi, M.A. pada peminatan Sumber Daya Manusia, dan Ibu Dra. Ni Ketut Purnawati, MS. pada peminatan Operasi. Setelah sesi pemaparan materi proposal penelitian usai, terdapat jeda istirahat yang diisi dengan iringan musik oleh komunitas Equilibrium Plus (E+). Acara kemudian dilanjutkan dengan sesi Sharing Session bersama alumni yang telah menyelesaikan tugas akhir skripsinya. Sesi ini dibawakan oleh I Nyoman Wara Wangsa S.M. pada peminatan Pemasaran, Made Wikananda Manik Wasita S.M. pada peminatan Keuangan, Ni Luh Diah Dila Paramita pada peminatan Sumber Daya Manusia, dan Kadek Popy Wulandari pada peminatan Operasi.

Hari kedua P4AI 2022 pada tanggal 22 Mei 2022 terdiri dari sesi Pengenalan Program Mendeley dan Tips Meminimalisir Plagiarisme yang dibawakan oleh Bapak I Nyoman Nurcaya, S.E., M.M. dan dilanjutkan dengan sesi Workshop Artikel Ilmiah yang dibawakan oleh Ibu Dr. Ica Rika Candradiningrat S.E., M.M. Pada hari kedua juga dilaksanakan acara hiburan berupa Quizizz bagi para peserta untuk memenangkan doorprize berupa uang tunai. Pada hari kedua, acara ditutup dengan Laporan Penutupan oleh Ketua Panitia, sambutan dari Ketua Himpunan Mahasiswa Manajemen 2022, dan sambutan dari Bapak I Gusti Made Suwandana, S.E., M.M. selaku Pembina Himpunan Mahasiswa Manajemen yang sekaligus menutup kegiatan P4AI 2022. 

Dengan terlaksananya kegiatan Pelatihan Penyusunan Proposal Penelitian dan Artikel Ilmiah 2022, diharapkan 180 mahasiswa yang terdaftar sebagai peserta dapat meningkatkan pengetahuan dan kemampuan mahasiswa dalam menulis proposal penelitian dan menyusun artikel ilmiah sehingga mahasiswa mampu menciptakan suatu karya ilmiah sebagai tugas akhir yang wajib dibuat oleh mahasiswa sebagai syarat kelulusan. 









Comments

Popular Posts