PRESS RELEASE KEGIATAN

MANAGEMENT PRELIMINARIES LATTER

 

          

Telah terlaksananya salah satu program kerja dari Himpunan Mahasiswa Manajemen, yaitu Management Preliminaries Latter pada Sabtu, 8 Juli 2023 yang bertempat di Aula Gedung BM, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Udayana yang berlangsung dari pukul 09.00 - 15.40 WITA. Kegiatan ini diadakan dengan tujuan untuk mempersiapkan mahasiswa Program Studi Sarjana Manajemen dalam meningkatkan kompetensi diri melalui peningkatan profesionalitas, kreativitas, dan kemampuan mahasiswa yang dapat berguna untuk meningkatkan daya saing dalam dunia kerja di waktu mendatang.

Pada tahun ini, Management Preliminaries Latter mengusung tema “Break Your Doubt and Strive Your Dreams through Academic Competency Improvement” dengan harapan mahasiswa/i manajemen dapat mengikuti sertifikasi kompetensi di tahun 2023, serta menumbuhkembangkan kemampuan mahasiswa/i agar dapat mengoperasikan aplikasi Mendeley dengan baik dan benar.

                           

 

                   

Pelaksanaan kegiatan Management Preliminaries Latter ini dibagi menjadi dua sesi. Sebelum sesi pertama dimulai, kegiatan diawali dengan laporan dari Ni Made Sarasmita Dewi selaku Ketua Panitia, kemudian sambutan oleh I Gede Candra Darma Saputra selaku Ketua Himpunan Mahasiswa Manajemen, dan Bapak Dr. I Made Artha Wibawa, S.E, M.M. selaku Koordinator Program Studi Sarjana Mananjemen yang sekaligus membuka acara ini dengan pemukulan gong sebanyak tiga kali. Selanjutnya, pemaparan materi Pre Graduate Session mengenai pengaplikasian program Mendeley yang dibawakan oleh Bapak I Nyoman Nurcaya, S.E., M.M., CIQnR. selaku pembicara Pre Graduate Session yang dipandu oleh seorang moderator. Pada sesi ini, peserta diberikan sosialisasi mengenai pemahaman kepada peserta tentang bagaimana cara dan langkah - langkah yang tepat dalam menggunakan aplikasi Mendeley sebagai persiapan menuju dunia kerja, memberikan materi terkait penggunaan aplikasi Mendeley seperti dalam membuat sitasi atau pun penulisan daftar pustaka yang tepat dalam karya ilmiah bagi Mahasiswa/i untuk mempersiapkan diri menuju dunia kerja, serta  memberikan materi  mengenai  teknik untuk mencegah dan menghindari plagiarisme, seperti cara mengutip, dan merujuk sumber dengan benar.    

 


Kemudian, dilanjutkan dengan sesi kedua, yaitu Post Graduate Session, dimana pada sesi ini membahas mengenai mentoring sertifikasi kompetensi yang dibawakan oleh Ibu Dr. Putu Saroyini Piartrini., SE., MM., Ak. selaku pembicara Post Graduate Session yang dipandu oleh seorang moderator. Pada sesi ini, peserta diberikan sosialisasi mengenai program sertifikasi kompetensi, termasuk tujuan, manfaat, dan jenis-jenis sertifikasi yang ditawarkan, peserta akan diperkenalkan terkait persyaratan untuk mengikuti sertifikasi kompetensi, termasuk pendidikan, pengalaman kerja, dan persyaratan lain yang relevan, peserta akan diperkenalkan terkait proses sertifikasi kompetensi, termasuk prosedur pendaftaran, persiapan ujian, pelaksanaan ujian, dan pengumuman hasil ujian, serta memberikan informasi terkait organisasi penyelenggara sertifikasi kompetensi, termasuk kontak person, alamat, dan website resmi.

     

    

Selanjutnya, acara ditutup dengan laporan dari Ketua Panitia, sambutan dari Ketua Himpunan Mahasiswa Manajemen, dan ditutup secara resmi oleh Saudara Kadek Bagus Krishna Dwipayana selaku Pembina Himpunan Mahasiswa Manajemen dengan pemukulan gong sebanyak tiga kali. Dengan diselenggarakannya kegiatan Management Preliminaries Latter ini, diharapkan dapat memberikan pengetahuan mengenai pemahaman tentang bagaimana cara dan langkah- langkah yang tepat dalam menggunakan aplikasi Mendeley  sebagai  persiapan menuju dunia kerja, dan persyaratan untuk mengikuti sertifikasi kompetensi, termasuk pendidikan, pengalaman kerja, dan persyaratan lain yang relevan, termasuk prosedur pendaftaran, persiapan ujian, pelaksanaan ujian, dan pengumuman hasil ujian.


Comments

Popular Posts